Gubernur Sulteng Tinjau Pelabuhan Wani Jelang Kunjungan Presiden Jokowi

Iklan

,

Iklan

iklan

Gubernur Sulteng Tinjau Pelabuhan Wani Jelang Kunjungan Presiden Jokowi

Redaksi Palu Ngataku
26 Mar 2024, 08:59 WIB Last Updated 2024-03-26T13:55:35Z

Gubernur didampingi Danrem saat meninjau pelabuhan Wani. (Foto: Humas Pemprov)

Palu Ngataku - 
Gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Rusdy Mastura didampingi Danrem 132/Tadulako Brigjen TNI Dody Triwinarto, Plh. Kadis ESDM Eddy N. Lesnusa, dan Event Organizer (EO) Winda meninjau Pelabuhan Wani di Kecamatan Tanantovea, Kabupaten Donggala, pada Senin sore (25/3/2024).

Kunjungan tersebut bertujuan untuk memastikan persiapan yang dilakukan pihak EO menjelang kunjungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada tanggal 27 Maret 2024.


Salah satu agenda kunjungan Presiden Jokowi adalah meresmikan Pelabuhan Wani, Pelabuhan Pantoloan, dan Pelabuhan Gonenggati.


Gubernur Rusdy Mastura mengatakan bahwa Pelabuhan Wani memiliki panjang dermaga 150 meter dan pengerjaannya telah tuntas 100%.


"Kabupaten Donggala harus dipersiapkan menjadi beranda atau etalase depan Sulawesi Tengah sebagai daerah penyangga/penopang IKN," kata Gubernur Rusdy Mastura.


Secara geografis, Kabupaten Donggala memiliki letak yang sangat strategis dengan IKN Nusantara di Kalimantan.


"Saya sudah minta Kapal Roro sama Pak Menteri Perhubungan, jadi kalau naik kapal ini ke Kalimantan bisa 7 sampai 8 jam," kata Gubernur Rusdy Mastura.


Hal ini diharapkan dapat memberikan akses transportasi yang mudah bagi masyarakat dari Donggala ke IKN.


Gubernur Rusdy Mastura juga mengatakan bahwa Pemerintah Provinsi Sulteng bersama Pemerintah Kabupaten Donggala akan bekerja sama dengan ITB (Institut Teknologi Bandung) untuk merancang Kabupaten Donggala sebagai Kota Sunset.


Langkah ini bertujuan untuk mendorong pengembangan wilayah agar ke depan masyarakat IKN bisa berkunjung ke Kabupaten Donggala yang menawarkan keindahan pantai dengan view sunset yang mempesona.


"Belum sekarang, tapi harus dipersiapkan lima tahun dari sekarang," kata Gubernur Rusdy Mastura.


Gubernur Rusdy Mastura mengucapkan terima kasih kepada Presiden Jokowi beserta jajarannya yang telah memberikan dukungan kepada Sulteng.


"Sulawesi Tengah akan tegak lurus mendukung dan mensukseskan pembangunan IKN," kata Gubernur Rusdy Mastura.


Ia berharap ketiga pelabuhan tersebut dapat menjadi tulang punggung pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat, serta meningkatkan konektivitas wilayah.


Sumber:

  • PPID Pelaksana Biro Administrasi Pimpinan
  • PPID Utama selaku Humas Pemprov. Sulteng/Dinas Kominfo Santik

Iklan

Idul Fitri Kaopsda space iklan RADDIKALISME space iklan AYO BERIKLAN space iklan PALU NESIA